Dapat Mandat dari Presiden Prabowo, Calon Dirjen Pajak Bimo Wijayanto Punya Harta Kekayaan Rp 6,67 Miliar

Dapat Mandat dari Presiden Prabowo, Calon Dirjen Pajak Bimo Wijayanto Punya Harta Kekayaan Rp 6,67 Miliar

Presiden Prabowo Subianto menunjuk Bimo Wijayanto sebagai Direktur Jenderal Pajak Kementerian Keuangan (Kemenkeu)/dok. disway.id--

MATARAM, DISWAY.ID - Presiden Prabowo Subianto menunjuk Bimo Wijayanto sebagai Direktur Jenderal Pajak Kementerian Keuangan (Kemenkeu). Ia menggantikan dirjen pajak sebelumnya yakni Suryo Utomo.

"Saya diberikan mandat, nanti sesuai dengan arahan menteri keuangan akan bergabung dengan Kementerian Keuangan," kata Bimo seusia menghadap Presiden Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa, 20 Mei 2025.

Adapun, Bimo Wijayanto merupakan mantan Asiten Deputi Investasi Strategis pada Deputi Bidang Koordinasi Investasi dan Pertambangan di Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemko Marves).

BACA JUGA:Kemensos Pastikan 187 Warga Miskin Bima Masuk Daftar Program Rumah Layak Huni

Bimo terakhir menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelengara Negara (LHKPN) kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 15 Maret 2022 untuk periodik 2021.

Total kekayaan yang dilaporkan Bimo pada saat itu sebanyak Rp 6.670.000.000 atau Rp 6,67 miliar.

Lalu untuk total aset tanah dan bangunan yang tersebar di sejumlah Kota di Sleman, Yogyakarta, dan Gunung Kidul sejumlah Ro 5.800.000.000 (Rp 5,8 miliar).

BACA JUGA:Suami Najwa Shihab Meninggal akibat Pendarahan Otak, Kenali Penyebab hingga Cara Mencegahnya

Untuk alat transportasi dan mesin, Bimo hanya melaporkan satu mobil toyota forturner tahun 2017 hasil sendiri dengan harga Rp 370 juta

Selanjutnya ada harta bergerak lainnya Rp 200 juta, kas dan setara kas Rp 300 juta tanpa hutang.

Sumber: