Wanita Dicor Beton Kekasihnya di Lombok Barat, Polisi Tangkap Pelaku

Wanita Dicor Beton Kekasihnya di Lombok Barat, Polisi Tangkap Pelaku - Foto: Disway NTB/Ryan--
Lombok Barat, DISWAY.ID – Warga Desa Perampuan, Kecamatan Labuapi, Kabupaten Lombok Barat, digegerkan dengan penemuan mayat seorang perempuan berinisial N (27) yang ditemukan terkubur di bawah coran beton di sebuah rumah. Korban diduga tewas dibunuh oleh kekasihnya sendiri, IM, pria asal Kota Mataram.
Kepala Desa Perampuan, Ahmad Zubaidi, mengatakan proses evakuasi jenazah berlangsung dramatis. Butuh waktu sekitar enam jam bagi tim gabungan untuk mengangkat tubuh korban yang terbungkus beton di dalam sumur rumah yang baru dibeli pelaku.
“Jenazah ditemukan dalam posisi tertelungkup, tanpa busana, dan sudah mulai membusuk. Diperkirakan sudah empat sampai lima hari sejak meninggal dunia. Karena posisinya dicor berlapis, evakuasi sangat sulit,” ungkap Zubaidi, Sabtu (23/8).
Ia menambahkan, masyarakat sangat terkejut karena sebelumnya korban dan pelaku diketahui berencana menikah. “Awalnya mereka ini pasangan kekasih, kabarnya mau menikah, tapi ternyata berakhir tragis,” ujarnya.
Kapolres Lombok Barat, AKBP Yasmara Harahap, membenarkan bahwa terduga pelaku IM sudah diamankan polisi. Penangkapan dilakukan setelah adanya laporan keluarga korban yang kehilangan kontak sejak 10 Agustus.
“Pada 12 Agustus, keluarga melapor ke Polsek Gerung karena korban tak kunjung kembali. Dari hasil penyelidikan, mengarah kepada IM. Saat diamankan di rumah orang tuanya, pelaku mengakui perbuatannya,” jelas Yasmara.
Menurutnya, proses evakuasi korban sulit dilakukan karena jasad dikubur di dalam sumur sedalam tiga meter dan dicor berlapis beton. Jenazah kini sudah dibawa ke RS Bhayangkara untuk diotopsi.
“Motif masih kita dalami, termasuk informasi bahwa korban dalam keadaan hamil. Itu nanti menunggu hasil otopsi. Gelar perkara akan kita lakukan untuk menentukan status hukum pelaku,” tegasnya.
Sumber: