Dukung Ekonomi Pesisir, Lombok Barat Serahkan Mesin Kapal dan Dorong Inovasi Olahan Ikan
Pemkab Lombok Barat menyerahkan bantuan mesin kapal nelayan kepada --Pemkab Lombok
LOMBOK BARAT, DISWAY.ID – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) LOMBOK BARAT terus memperkuat komitmennya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat pesisir.
Salah satu wujud nyata upaya tersebut adalah penyerahan bantuan mesin kapal nelayan kepada Kelompok Tunas Rahayu di Desa Batu Putih dan Desa Bangko-bangko, Kecamatan Sekotong, pada Kamis, 6 November 2025.
Acara penyerahan bantuan ini dihadiri oleh Wakil Bupati Lombok Barat Hj. Nurul Adha (UNA), Kepala Dinas Kesehatan Lobar Erni Suryana, Wakil Ketua DPRD Lobar Abubakar Abdullah, para kepala desa, serta kelompok nelayan setempat.
BACA JUGA:Hari Pahlawan 10 November: Jejak Keberanian Kota Surabaya yang Membakar Semangat Bangsa
Dalam sambutannya, Wabup Hj. Nurul Adha menegaskan bahwa pemberdayaan nelayan tidak cukup hanya dengan memberikan bantuan alat tangkap, namun juga perlu disertai pembinaan berkelanjutan agar hasil tangkapan laut dapat memberikan nilai tambah ekonomi.
“Kami ingin para nelayan, terutama ibu-ibu di pesisir, tidak hanya menjual ikan mentah. Mereka juga perlu dibekali keterampilan mengolah hasil tangkapan menjadi produk bernilai jual tinggi,” ujar Hj. Nurul Adha.
Ia mencontohkan, olahan sederhana seperti sup ikan, ikan bakar, atau abon ikan bisa menjadi produk khas daerah sekaligus sumber pendapatan baru bagi keluarga nelayan.
BACA JUGA:Mensos Gus Ipul Angkat Bicara Soal Soeharto Diusulkan jadi Pahlawan Nasional
Selain menambah gizi keluarga, pengolahan hasil laut juga membuka peluang usaha rumahan di kawasan pesisir.
“Kalau dikonsumsi sendiri, tentu menyehatkan.Namun jika diolah dan dipasarkan, hasil laut itu bisa menjadi sumber ekonomi tambahan bagi keluarga nelayan,” tambahnya.
Wabup berharap bantuan mesin kapal tersebut dapat meningkatkan produktivitas nelayan Sekotong, memperluas jangkauan melaut, serta memperkuat kemandirian ekonomi masyarakat pesisir.
BACA JUGA:Caption Medsos Penuh Semangat untuk Bangkitkan Nasionalisme
Kegiatan penyerahan berlangsung penuh keakraban dan antusiasme.
Kehadiran pemerintah daerah di tengah masyarakat pesisir menjadi bukti nyata komitmen Pemkab Lombok Barat dalam memajukan sektor kelautan dan perikanan, sekaligus mendorong tumbuhnya ekonomi berbasis potensi lokal.
Sumber: